Banner-Hai-Banjar

Penjualan iPhone 14 Plus Suram, Apple Siap-siap Pangkas Produksi

 

PANGKAS PRODUKSI: Penjualan iPhone 14 Plus Mengecewakan -Foto Nett

HAIBANJAR.COM, JAKARTA - Penjualan perdana iPhone 14 Plus baru saja dibuka pekan lalu. Sayangnya, varian baru di lini iPhone 14 ini sepertinya tidak mendapat sambutan hangat dari fanboy Apple karena penjualannya dilaporkan lesu. Laporan dari DigiTimes mengklaim penjualan iPhone 14 dan iPhone 14 Plus tidak sesuai harapan dan kalah saing dari iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max yang mendapat sambutan antusias.


Sumber yang berbicara kepada DigiTimes mengatakan jika penjualan iPhone 14 dan iPhone 14 Plus tetap datar dalam waktu dekat, maka Apple akan memangkas pesanan komponen pada paruh kedua bulan Oktober.


Jika pesanan komponen yang dipangkas Apple lebih signifikan dari perkiraan, maka total pengiriman iPhone 14 series hingga akhir tahun ini akan jauh lebih rendah dibandingkan iPhone 13 series pada periode yang sama.


Apple memang tidak mengonfirmasi berapa banyak unit iPhone 14 series yang diproduksi tahun ini. Peneliti memperkirakan Apple akan memproduksi 90 juta unit iPhone baru pada paruh kedua tahun 2022, tapi kemungkinan bisa turun jadi 80 juta unit karena permintaan yang seret, seperti dikutip dari MacRumors, Jumat (14/10/2022).


Laporan DigiTimes ini senada dengan beberapa laporan lainnya yang mengindikasikan penjualan iPhone 14 dan iPhone 14 Plus tidak berhasil memenuhi ekspektasi Apple.


Tidak lama setelah pre-order dibuka pada pertengahan September, analis Ming-Chi Kuo mengatakan permintaan untuk iPhone 14 dan iPhone 14 Plus lebih lemah dibandingkan iPhone SE 3 dan iPhone 13 mini. Bahkan Kuo menyebut strategi produk Apple untuk iPhone standar tahun ini gagal.


Di sisi lain, iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max terus dicari oleh konsumen. Apple diyakini telah mengalihkan produksi dari varian non-Pro untuk membuat lebih banyak iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max.


iPhone 14 Plus sendiri diluncurkan sebagai varian baru yang menawarkan layar lebih besar di lini iPhone standar. Kehadirannya menggantikan iPhone 13 mini yang juga kurang populer. (inet.detik.com/Gun)

Nama

Advertorial,6,Bisnis,7,Even,22,Fakta Unik,8,Gadget,66,Hai Komunitas,10,Hai Kuliner,12,Hai Lensa,1,Hai Wisata,8,Hiburan,88,Kampus,25,Politik,3,Ragam,71,Religi,4,Ruang Kita,28,Selebriti,42,Sport,36,Viral,322,
ltr
item
Hai Banjar: Penjualan iPhone 14 Plus Suram, Apple Siap-siap Pangkas Produksi
Penjualan iPhone 14 Plus Suram, Apple Siap-siap Pangkas Produksi
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgigCt7ZytNpd-9PIpQZ08w1e2TgJdwgYv7LB7X35xg0z6Mn_wiOHURUhXI4FMKR3Al42g2CLQT6UZ6msKGb0yvUFM_lJeIdHWNxOqUW5RPxnpb7OyXUxAkfPz1kvYIbWPVvUT8PGtybhUVK3GGjO4TUqid-agnVBa7UOdWl4JYG6Wm5yaPF6xdlK6b/w640-h360/iphone-14-plus_169.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgigCt7ZytNpd-9PIpQZ08w1e2TgJdwgYv7LB7X35xg0z6Mn_wiOHURUhXI4FMKR3Al42g2CLQT6UZ6msKGb0yvUFM_lJeIdHWNxOqUW5RPxnpb7OyXUxAkfPz1kvYIbWPVvUT8PGtybhUVK3GGjO4TUqid-agnVBa7UOdWl4JYG6Wm5yaPF6xdlK6b/s72-w640-c-h360/iphone-14-plus_169.jpeg
Hai Banjar
https://www.haibanjar.com/2022/10/penjualan-iphone-14-plus-suram-apple.html
https://www.haibanjar.com/
https://www.haibanjar.com/
https://www.haibanjar.com/2022/10/penjualan-iphone-14-plus-suram-apple.html
true
8251501849936893656
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All REKOMENDASI LABEL ARCHIVE Pencarian ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content