Banner-Hai-Banjar

Berikut 5 Keunikan Rumah Betang Suku Dayak, Salah Satunya Menghadap Matahari Terbit

 

TINGGI: Rumah Betang Suku Dayak - Foto Nett


SUKU Dayak merupakan salah satu suku yang mendiami Pulau Kalimantan. Seperti suku-suku lain yang ada di Indonesia, Suku Dayak memiliki rumah adat  tersendiri.

Rumah adat Suku Dayak dikenal dengan nama Rumah Betang. Biasanya, Rumah Betang dapat dijumpai di perkampungan Suku Dayak yang berada di sekitar hulu sungai. Bentuknya memanjang dan terbuat dari kayu.

Berikut ini keunikan rumah betang, rumah adat suku Dayak, seperti dihimpun berbagai sumber.

1. Memiliki Sebutan Yang Bermacam-macam

Suku Dayak tersebar di seluruh Pulau Kalimantan. Mereka berada di Kalimantan Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Kalimantan Tengah, dan Kalimantan Selatan. Meskipun sukunya sama, setiap daerah memiliki sebutan untuk rumah betang berbeda-beda.

Di Kalimantan Timur rumah adat ini disebut sebagai lou atau lamin. Lalu di Kalimantan Barat rumah betang disebut sebagai rumah panjang, rumah radakng atau rumah panjai. Kemudian di Kalimantan Utara, rumah betang disebut sebagai lamin atau baloi. Selanjutnya di Kalimantan Tengah, rumah ini disebut sebagai lewu. Sementara itu di Kalimantan Selatan, rumah betang dikenal dengan nama balai.

2. Memiliki Bentuk Yang Panjang

Rumah betang ini memiliki bentuk yang cukup unik. Bangunannya berbentuk rumah panggung yang memanjang. Biasanya rumah ini dibangun dengan ketinggian 3 hingga 5 meter.


PANJANG: Rumah Betang dihuni oleh banyak keluarga - Foto Nett


Struktur ini dipilih untuk melindungi diri dari banjir, musuh dan binatang buas. Panjangnya pun cukup mencengangkan, yakni 100 hingga 150 meter, bahkan terkadang lebih. Hal ini disebabkan rumah betang dihuni oleh beberapa kepala keluarga yang bisa mencapai ratusan jiwa. Semakin banyak yang menghuni, semakin memanjang dan besar rumah tersebut.

3. Tidak Sembarang Membangun

Dalam membangun rumah betang, ada aturan tersendiri yang harus dipatuhi. Untuk pembangunanya, hulu rumah harus menghadap matahari terbit yang menandakan bahwa mereka pekerja keras yang harus bekerja seharian.

Kemudian hilir rumah harus menghadap ke matahari tenggelam. Hal ini menandakan bahwa kerja suku Dayak harus selesai ketika matahari terbenam. 

Pada malam hari tangga di rumah betang diangkat. Hal ini dilakukan karena ada kepercayaan bahwa dengan mengangkat tangga masuk, berarti menghalau gangguan hantu dan serangan ilmu supranatural yang jahat.

4. Ornamen Rumah Betang

Selain ukurannya, rumah betang memiliki ornamen yang khas, yakni terdiri dari tiang yang tingginya mencapai 3 hingga 5 meter. Di setiap rumah akan dipimpin oleh seseorang yang disebut Pambakas Lawu.

Pada bagian dinding terbuat dari kayu dengan arsitektur jengki dan atap pelana memanjang. Rumah ini juga hanya menggunakan kayu khusus yang berasal dari Kalimantan, yakni kayu ulin. 


UNIK: Ornamen-ornamen unik biasanya juga menghiasi rumah betang - Foto Nett

Ornamen dan hiasan yang menjadi ciri khas rumah betang tampak pada ruangan paling depan. Di sana biasanya ada sejenis totem yang disebut sapundu. Totem ini digunakan untuk mengikat binatang ketika dilakukan upacara adat. Di samping itu ada patung yang disebut Rancak yang diletakkan di dekat pintu. Sementara itu biasanya rumah betang diukir dengan ukiran khas Dayak di tiang dan dindingnya.

5. Pembagian Ruangan Rumah Betang

Pembagian ruangan rumah betang tidaklah sembarangan. Setiap ruang memiliki fungsi masing-masing. Ada ruang yang disebut sebagai sado, yakni tempat untuk musyawarah.

Kemudian ada ruang yang disebut padong yang digunakan sebagai ruang keluarga dan ruang tahu. Kemudian di bagian tengah tidak boleh ada yang mendiami selain ketua atau sesepuh adat.

Itulah 5 keunikan rumah betang suku dayak.

Sumber: SuaraKalbar


Nama

Advertorial,7,Bisnis,6,Even,16,Fakta Unik,4,Gadget,8,Hai Komunitas,3,Hai Kuliner,5,Hai Lensa,1,Hai Wisata,8,Hiburan,15,Kampus,12,Politik,4,Ragam,25,Religi,3,Ruang Kita,28,Selebriti,6,Sport,7,Viral,83,
ltr
item
Hai Banjar: Berikut 5 Keunikan Rumah Betang Suku Dayak, Salah Satunya Menghadap Matahari Terbit
Berikut 5 Keunikan Rumah Betang Suku Dayak, Salah Satunya Menghadap Matahari Terbit
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgwNYCwgoz_zh6Ag4mU-qjWDvW9Ry6N4K-yhIENg1NvD3QPzXfUWHzDbzg-McB2GR1J4fc7kGS5wCpo_XWvyN2t_ZQG_YMkxCTwM60JmSiLLwfWxY-OcCI5GE7ijz8zULylWleFELLfXnI/w640-h360/C1OA3vTXgAUJxX5.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgwNYCwgoz_zh6Ag4mU-qjWDvW9Ry6N4K-yhIENg1NvD3QPzXfUWHzDbzg-McB2GR1J4fc7kGS5wCpo_XWvyN2t_ZQG_YMkxCTwM60JmSiLLwfWxY-OcCI5GE7ijz8zULylWleFELLfXnI/s72-w640-c-h360/C1OA3vTXgAUJxX5.jpg
Hai Banjar
https://www.haibanjar.com/2021/08/berikut-5-keunikan-rumah-betang-suku.html
https://www.haibanjar.com/
https://www.haibanjar.com/
https://www.haibanjar.com/2021/08/berikut-5-keunikan-rumah-betang-suku.html
true
8251501849936893656
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All REKOMENDASI LABEL ARCHIVE Pencarian ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy Table of Content